Manfaat Dan Fadhilah Surat Ar Rahman

Surat Ar Rahman adalah salah satu surat yang di turunkan oleh Allah pada nabi Muhammad. Surat ini adalah salah satu surat makiyah yang berarti surat ini di turunkan di kota Mekkah. Surat ini berisi 78 ayat yang mana setiap ayat memiliki tafsiran yang sangat luar biasa besar manfaatnya bagi umat muslim. Fadhilah surat Ar Rahman ini memiliki banyak manfaat bagi masyarakat muslim. Selain itu bacaan surat Ar Rahman juga sangat mudah di temui di manapun dan kapanpun masjid berada. Surat Ar Rahman termasuk jajaran surat yang sangat sering di kumandangkan oleh banyak orang. Surat ini termasuk golongan surat yang paling banyak digunakan oleh masyarakat. Banyak hal atau kegiatan menggunakan surat ini sebagai salah satu bacaannya. Hampir setiap kegiatan keagamaan yang ada pada setiap segi kehidupan masyarakat sering kali memakai surat ini sebagai salah satu surat pendukungnya. Terdapat banyak manfaat dan Fadhilah surat Ar Rahman yang bisa didapatkan oleh kaum muslimin yang mempraktekkannya dalam kehidupan sehari-hari.

pixabay.com

Table of Contents

Manfaat Surat Ar Rahman

Terdapat banyak manfaat dan Fadhilah surat Ar Rahman yang dapat digunakan atau dapat dinikmati oleh kaum muslim. Berbagai jenis manfaat ini sering kali salah diartikan oleh masyarakat sehingga manfaat yang sebenarnya dari surat ini tidak dapat secara langsung dinikmati. Bagi sebagian besar orang membaca surat ini setiap hari adalah sebuah kebutuhan akan tetapi banyak juga diantaranya yang menganggap bacaan surat ini terlalu panjang dan hanya dibaca pada waktu-waktu tertentu saja. Hal ini tidak bisa dianggap salah karena perspektif masyarakat yang mengatakan bahwa surat ini adalah salah satu surat yang biasanya digunakan untuk mas kawin dan diucapkan saat ijab kabul saja. Pada kenyataannya manfaat surat ini tidak hanya itu, banyak manfaat lain yang bisa dimiliki dan dirasakan oleh masyarakat selain hal tersebut. Berikut manfaat surat Ar Rahman:

  1. Pengingat rejeki yang telah Allah berikan

Salah satu manfaat membaca surat Ar Rahman setiap hari adalah sebagai pengingat bahwa semua rejeki dan nikmat yang diperoleh adalah nikmat yang berasal dari Allah. Nikmat tersebut tak hanya harus dimanfaatkan saja tetapi juga harus disyukuri. Dengan membaca surat Ar Rahman setiap hari maka umat muslim akan senantiasa ingat untuk mensyukuri nikmat Tuhan dan rejeki yang diberikan oleh Allah.

unsplash.com
  1. Pengingat segala kemudahan yang diberikan Allah

Hal kedua sebagai manfaat membaca surat Ar Rahman setiap hari adalah mengingat segala kemudahan yang diberikan oleh Allah. Umat muslim sering kali lupa untuk bersyukur ketika mendapatkan nikmat dan kemudahan yang banyak. Umat muslim biasanya hanya akan mengingat Allah tak kala kesusahan sedang melanda mereka. Hal ini tentu akan sangat merugikan mereka sendiri. Mengingat Allah tak kala di waktu sulit hanya akan membuat nikmat dan bantuan dari Allah menjadi tidak datang. Allah hanya akan membantu hambanya yang tidak ingat ketika senang maupun susah. Dengan membaca surat Ar Rahman setiap hari akan membantu umat muslim untuk selalu mengingat segala kemudahan yang diberikan oleh Allah.

  1. Mempermudah jodoh

Ini lah salah satu manfaat yang paling banyak dicari oleh masyarakat ataupun umat muslim. Surat Ar Rahman identik dengan jodoh sehingga banyak orang yang menganggap bahwa jodoh bisa di dapat ketika rajin membaca surat Ar Rahman. Pada kenyataannya surat Ar Rahman ini hanya sebagai salah satu wahana untuk mendekatkan jodoh bukan untuk mendapatkan jodoh. Dengan membaca surat Ar Rahman setiap hari akan mempermudah bertemunya jodoh bagi umat muslim. Karena ini pula banyak orang yang menggunakan surat ini sebagai salah satu sarana untuk mas kawin. Ketika melakukan ijab kabul pengantin pria akan membacakan surat ini sebagai salah satu syarat sah. Karena ini pula surat Ar Rahman dikenal sebagai surat untuk para pengantin.

  1. Menenangkan pikiran

Salah satu manfaat membaca surat Ar Rahman adalah untuk menenangkan pikiran. Ketika pikiran sedang kacau maka akan sangat baik untuk membaca surat ini. Surat ini memberikan banyak rasa rileks dan ketenangan pikiran bagi para pembacanya.

pixabay.com

Waktu Terbaik Membaca Surat Ar Rahman

Sebagai salah satu surat terbaik dalam Al Qur’an , Fadhilah surat Ar Rahman ini memiliki waktu-waktu terbaik untuk untuk dibaca. Terdapat beberapa waktu terbaik untuk membaca surat ini. Surat Ar Rahman ini sangat bagus dibaca di malam hari atau setelah sholat subuh. Keistimewaan surat ini membuat surat yang dianggap pembawa jodoh ini sangat baik dibaca saat sholat malam. Tidak hanya saat sholat malam saja akan tetapi setiap hari juga merupakan waktu yang baik untuk membaca surat ini. Tidak ada himbauan langsung dari Al Qur’an ataupun hadist yang menyebutkan waktu terbaik untuk membaca surat ini. Akan tetapi banyak telaah yang menggunakan dua waktu terbaik yaitu subuh dan malam untuk mendapatkan khasiat dan manfaat yang terbaik. Karena jumlahnya yang sangat banyak surat ini harus dibaca dikala waktu sholat senggang ataupun dikala banyak waktu untuk melafalkannya. Setiap sholat membacakan surat ini juga bisa jadi salah satu hal yang akan sangat berguna untuk menenangkan pikiran dan membuat sebuah statement baru bagi pikiran agar setiap kegiatan yang dilakukan selalu mendapat perlindungan dari Allah.

Scroll to top