Cara Memasang Piston yang Baik dan Benar

Bagi orang awam tentu tidak mudah untuk mengerti cara pemasangan piston. Bahkan banyak yang tidak memahami apa itu piston? Untuk apa dan bagimana cara memasangnya? Sebelum mengetahui cara memasang piston, maka perlu Anda ketahui terlebih dahulu apa itu piston.

Piston atau yang sering disebut dengan seker merupakan komponen yang terletak di dalam buring. Pada piston ini terdapat ring yang dalam pemasangannya harus benar. Sebab hal ini akan berpengaruh pada kompresi gas atau bahan bakar dan juga pembakaran yang terjadi nantinya.

Ring piston ini berfungsi untk menahan kompresi pada saat motor atau kendaraan bekerja serta mengatur pelumasan pada dinding linear mesin. Oleh karenannya jangan sampai melakukan kesalahan pada bagian ini agar tidak terjjadi resiko yang tidak diinginkan.

Terdapat dua jenis ring piston baik yang digunakan oleh mesin 2 tak ataupun mesin 4 tak. Dua jenis ring piston tersebut anatara lain yaitu tipe rata dan juga tipe key stone. Kebanyakan menggunakan tipe key tone. Pada mesin 4 tak memiliki 3 ring key stone untuk menjalankan fungsinya.

ilustrasi (photo: pixabay.com)

Adapun bagian dari ring piston itu sendiri antara lain sebagai berikut:

Ring Atas

Ring pertama atau ring atas ini berfungsi untuk menerima tekanan yang lebih besar dari hasil pembakaran gas. Selain itu, ring atas ini juga akan mempertahankan posisis dudukan dari piston itu sendiri. Ring ini terbuat dari baja dan dilapisi oleh chromium keras.

Ring ke dua

Ring kedua ini memiliki bentuk trapesium yang terbuat dari baja dan dilapisi parkerizing. Pada ring ini berfungsi untuk menarik oli dari dinding silinder. Di samping itu juga mencegah oli masuk ke ruang pembakaran.

Ring Oli

Ring ini terdiri atas 3 komponen diaman dua diantaranya merupakan side rail sedangkan yang satunya spacer.

Inner Cut

Inner cut ini memiliki fungsi untuk menekan ring ke arah dinding silinder apabila terjadi tekanan dari ruang pembakaran. Pada ring pertama dan kedua tepi bagian atas ring dibuat dengan miring.

Seperti itulah bagin-bagian dari ring piston. Untuk mengetahui detailnya Anda bisa bertanya pada mekanik-mekanik yang sudah mendapatkan pelatihan khusus dan pemahaman yang benar-benar profesional. Namun jika ingin belajar lebih lanjut bisa mengikuti kursus mekanik sepeda motor di HMTC Jogja dengan model pembelajaran terpercaya.

Cara pasang piston motor 4 tak yang sebagian besar prosesnya dibantu oleh piston. Seperti namnya, mesin 4 tak ini merupakan mesin pembakaran yang tersiri atas 4 tahap dan 2 rotasi puutaran kruk as dan 1 rotasi putaran noken as. 2 langkah piston dalam satu putaran poros engkol pada mesin ini menghasilkan 1 tenaga.

Oleh karenannya piston memang sangat penting. Pada piston 4 langkah ini memiliki sedikit perbedaan syarat. Secara umum syarat piston yaitu tirus, oval, off set, tanda panah dan juga piston clearance atau celah piston. Pada piston 4 langkah memiliki coakan pada kepala piston.

ilustrasi (photo: pixabay.com)

Coakan ini berfungsi agar klep tidak menabrak piston pada waktu bergarak ke TMA.  Berikut ini cara memasang piston terutama ring piston pada mesin 4 tak. Diantaranya adalah sebagai berikut:

  1. Pasang spacer yang berada pada bagian bawah alur ring yang nantinya pasang kedua bagian ria tersebut. Spacer dan juga rail tidak terdapat tanda bagian atas atau bawah. Dengan begitu harus berhati-hati, pada rail pasang di tempat dan arah yang sama. Untuk spacer jangan sampai terjadi overlap.
  2. Bedakan antara ring pertama dan kedua. Ring pertama memiliki ciri permukaannya yang chrome plate dengan warna yang lebih terang. Sedangkan ring kedua tidak memiliki permukaan yang chrome plate dengan warna yang lebih gelap. Keduanya memiliki tanda RN di bagian atas ring
  3. Masukan piston ke dalam silinder. Kemudian pastikan jika gap berada pada posis yang benar.
  4. Pasanglah ring dimana yang bertanda berada pada bagian atas.
  5. Pasang ujung ring pertama kedua dan seterusnya tidak boleh segaris. Jika itu terjaadi maka akan berakibat kebocoran pembakaran.
  6. Cara pasang piston motor 4 tak, sebelumnya olesi terlebih dahulu dengan menggunakan suzuki moly paste pada bagian pin piston.
  7. Letakan kain yang bersih diatas dudukan silinder. Hal tersebut untuk mengantisipasi circlip pin piston jatuh ke dalam crankcase. Kemudian pasang circlip pin piston dengan taang lancip. Penggunaan circlip pin piston baru akan mencegah circlip yang lemah karena bengkok.

Demikianlah cara memasang piston yang baik dan benar terutama pada motor 4 tak. Oleh karena itu, perlu teknik khusus mesin terutama pada sepeda motor. Bagi Anda yang ingin menggeluti bidang mekanik bisa bergabung atau mengikuti sekolah di lembaga kursus mesin, HMTC Jogja.

 

Scroll to top