Cara Memperbaiki Keyboard Laptop Yang Tiba-Tiba Error

Cara memperbaiki keyboard Laptop harus dilihat dari penyebab keerorannya. Apakah itu karena adanya kerusakan pada software. Ataukah sebaliknya, terdapat kerusakan pada hardware-nya.

Jika kerusakannya ada pada hardware, maka tindakan paling tepat adalah membawanya ke penyedia service Laptop. Namun jika penyebab tidak berfungsinya keyboard karena software, maka ini bisa diperbaiki sendiri.

Menurut charis.id, ada cukup banyak cara yang bisa dipilih. Artinya Anda tinggal memilih cara yang menurut Anda paling mudah. Atau jika memang cara yang dipilih belum bisa mengatasi permasalahan kerusakan pada keyboard, maka Anda bisa memilih opsi yang lain.

Memperbaiki Keyboard Laptop dengan Restart Laptop

Cara paling simpel untuk memperbaiki keyboard Laptop adalah dengan cara merestartnya. Namun yang menjadi permasalahannya adalah keyboard sudah tidak berfungsi. Artinya akan cukup sulit untuk melakukan restart.

Solusinya adalah restart Laptop dengan menggunakan mouse atau trackpad. Selain itu ada cara lain yang bisa dikatakan cukup ekstrem. Yakni mematikan paksa Laptop. Setelah itu Anda bisa menyalakannya kembali.

Bagaimana, apakah keyboard Laptop sudah berfungsi kembali ataukah belum? Jika jawabannya belum maka coba cari cara lain untuk memperbaiki keyboard Laptop. Jangan tergesa-gesa untuk membawanya ke penyedia jasa service Laptop terlebih dahulu.

Memperbaiki Keyboard Laptop dengan Driver Keyboard

Bisa jadi keyboard Laptop Anda tidak berfungsi lantaran driver keyboard sudah tidak up to date lagi. Atau bisa jadi driver keyboard yang ada pada Laptop sudah kurang responsif lagi. Nah, untuk mengetahuinya, ada caranya tersendiri.

Langsung saja klik Start Menu > Control panel > System and Security > Device Manager > pilih menu Keyboard. Carilah menu Driver yang umumnya berada di bagian bawah. Jika ternyata pada menu Driver Laptop ada segitiga dengan warna kuning yang ada tanda seru pada bagian dalamnya, ini menandakan jika ada masalah pada keyboard Laptop.

Nah, jika permasalahannya seperti ini, maka cara memperbaikinya adalah dengan melakukan update Driver Keyboard. Segeralah kunjungi website resmi merek Laptop Anda dan lakukan update driver segera.

Memperbaiki Keyboard Laptop dengan Restore Windows

Jika cara memperbaiki keyboard Laptop yang pertama dan kedua masih belum berhasil, maka coba saja cara yang kedua ini. Sebab penyebab keyboard tidak berfungsi besar kemungkinan karena adanya kerusakan sistem.

Jika memang seperti itu, lalu bagaimana cara Restore Windows? Langsung saja klik Start Menu > Control Panel > System and Security > Backup Your Computer > Open System Restore. Setelah itu tunggu saja sampai prosesnya selesai.

Jika tidak berfungsinya keyboard Laptop memang disebabkan adanya kerusakan pada sistem Laptop, maka bisa dipastikan keyboard akan berfungsi kembali setelah proses reboot tadi selesai.

Lalu bagaimana jika belum berhasil juga? Besar kemungkinan tidak berfungsinya keyboard Laptop disebabkan adanya kerusakan pada hardware. Maka dari itu jalan terbaiknya adalah dengan membawanya ke tempat service Laptop terdekat saja.

Cara Sederhana Merawat Keyboard Laptop agar Tidak cepat Rusak

Sebenarnya ada treatment khusus untuk keyboard Laptop. Tujuannya agar keyboard tidak cepat rusak. Pastinya akan sangat merepotkan jika harus menggunakan keyboard eksternal. Nah, agar keyboard tidak cepat rusak, seperti ini cara perawatannya:

  1. Jangan Menekannya Terlalu Keras

Menekan tombol keyboard Laptop terlalu keras bisa membuat lapisan pada tombol huruf cepat rusak. Bisanya ditandai dengan adanya beberapa huruf pada keyboard tidak bisa berfungsi lagi saat ditekan.

Nah, untuk Anda yang sering mengetik dengan keras, mulai sekarang hilangkan kebiasaan buruk tersebut. Jika tidak ingin keyboard Laptop Anda cepat rusak. Selain itu, jangan menggunakan keyboard Laptop untuk bermain game. Pasalnya kebiasaan ini pun bisa membuat keyboard tidak berumur panjang.

  1. Gunakan Pelindung Keyboard

Keyboard Laptop cepat rusak bisa juga disebabkan karena terlalu banyaknya debu yang masuk ke keyboard. Selain itu cairan yang masuk pada keyboard pun bisa menjadi penyebab kerusakan.

Nah, agar keduanya tidak menjadi penyebab rusaknya keyboard Laptop Anda, maka solusinya adalah menggunakan pelindung pada keyboard. Dengan adanya pelindung seperti ini, dimaksudkan agar debu dan cairan tidak bisa masuk ke dalam perangkat.

Itulah cara paling sederhana agar keyboard Laptop memiliki umur panjang alias awet. Bahayanya, jika keyboard Laptop rusak karena masalah di atas tadi, kemungkinan besar Anda harus membawanya ke service Laptop.

Pasalnya kerusakan yang ditimbulkan ada pada hardware-nya. Berbeda jika kerusakan keyboard karena adanya permasalahan pada sistem. Cara memperbaiki keyboard Laptop bisa memilih beberapa opsi yang ada di atas tadi.

Scroll to top